Selamat Datang Di Website Kami

Sekolah Guru Tahfidz

Tentang kami

Yayasan Darul Falah memiliki program internal untuk meningkatkan kualitas calon pendidik di Rumah Tahfidz Darul Falah. Untuk mewujudkan komitmen sekaligus pengembangan di bidang Pendidikan, Yayasan Darul Falah menginisiasi program bernama Sekolah Guru Tahfidz.

Tujuan kami

Untuk meningkatkan kualitas pendidik Al-Quran, mengembangkan kompetensi profesional, mencetak generasi Qurani, memperluas jaringan pendidikan Al-Quran, menginovasi metode pengajaran, serta memberikan manfaat bagi umat melalui pengabdian di bidang pendidikan Al-Quran.

Kuota peserta

10 Orang pada setiap angkatan Program.

Keunggulan Kami

Sekolah Guru Tahfidz menawarkan program unggulan yang didesain khusus untuk meningkatkan kualitas calon pendidik. Program ini mencakup:

01

Pelatihan Insentif

Melalui pelatihan intensif, peserta akan dilatih menggunakan kurikulum khas Rumah Tahfidz Darul Falah yang telah terbukti efektif.

02

Seleksi Microteaching

Seleksi ketat melalui microteaching untuk memastikan setiap calon pendidik memiliki kompetensi yang memadai.

03

Metode Unik Menghafal

Menggunakan metode menghafal Al-Quran dengan gerakan tangan yang inovatif dan mudah diikuti oleh anak-anak.

Tertarik Dengan Kami?

Mengapa Memilih kami?

Komitmen Kualitas

Kami berkomitmen untuk meningkatkan kualitas pendidikan Al-Quran dengan mencetak pendidik yang handal dan berkompeten.

Pengembangan Profesional

Program kami dirancang untuk membantu calon pendidik berkembang secara profesional dan spiritual.

Dukungan Yayasan

Didukung penuh oleh Yayasan Darul Falah, sebuah yayasan dengan reputasi yang kuat di bidang pendidikan Al-Quran.

Manfaat Bergabung Dengan Kami

Bergabung dengan Sekolah Guru Tahfidz memberikan berbagai manfaat, antara lain:

Kesempatan Berharga

Menjadi bagian dari program yang hanya dibuka untuk 10 orang per angkatan, memberikan peluang eksklusif untuk belajar dan berkembang.

Pengalaman Praktis

Melalui pelatihan dan praktek langsung di berbagai cabang Rumah Tahfidz Darul Falah, peserta mendapatkan pengalaman yang sangat berharga.

Pengabdian Mulia

Menjadi guru tahfidz adalah sebuah bentuk pengabdian mulia yang memberikan manfaat besar bagi umat melalui pendidikan Al-Quran.

Tertarik Dengan Kami?

Jadilah bagian dari perubahan positif dengan bergabung di Sekolah Guru Tahfidz.